Optimis Tingkatkan Praktik Baik Dalam Pemenuhan Hak Anak dan Perlindungan Anak,Rembang Kuatkan Koordinasi lintas sektor

RembangĀ  Nasionaljurnalis.com

Rapat koordinasi lintas sektor Kabupaten Rembang Jawa Tengah sekaligus workshop closing kesejahteraan remaja di Kabupaten Rembang dilaksanakan di Hotel Pollos Rembang (20/11/24).

Peserta yang hadir dari perwakilan Bappeda, Kemenag, Dikpora, Dinas Pendidikan, Lembaga Pendidikan, Ponpes, Kecamatan, dan Desa intervensi di Kabupaten Rembang difasilitasi Tim Lembaga Perlindungan Anak (LPA ) Klaten di dukung oleh UNICEF

Kata pembuka dari Yunita Marini Nagel Education spesialist UNICEF menegaskan pemilihan lokasi Pekalongan dan rembang untuk melihat dan melakukan pengamatan terkait kerentanan dan upaya pencegahannya.

“Kabupaten Rembang terbilang komitmen dan responsif terkait ide dan inovasi sebagai pembelajaran dan praktik baik di level Nasional utamanya pemenuhan hak anak”. paparnya

Menambahkan Prapto Raharjo Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Rembang mengucapkan terima kasih ke UNICEF dan LPA Klaten karena dampingan dan kolaborasinya sangat berdampak pada pemenuhan tumbuh kembang anak dan remaja.

“Angka stunting berkurang, angka kemiskinan berkurang, ini atas kolaborasi luar biasa UNICEF, LPA Klaten, dan semua OPD terkait. Masa depan anak anak kita, tergantung kebijakan dan program yang kita buat. Anak anak inilah yang kedepan menjadi pemimpin bangsa”. tuturnya

Hidayatus Sholichah mewakili LPA Klaten dalam sharing capaian menegaskan bahwa Kabupaten Rembang layak dijadikan tempat belajar kabupaten lain karena banyak potensi dan pola yang sudah di bangun dari Desa, Pesantren, Madrasah maupun PKBM dalam rangka pemenuhan dan perlindungan Anak

Ratih Kusumawardani Sekretaris Bappeda Rembang dalam sambutannya sekaligus membuka acara workshop menyampaikan bahwa beberapa kasus penanganan anak diupayakan terlayani secara komprehensif.

Ada anak yang masuk ke rujukan mitra baik dinas pendidikan, Catatan Sipil, layanan kesehatan dll. Poinnya adalah apresiasi terhadap kerjasamanya dalam memenuhi kebutuhan anak kepada semua OPD.

“Meski Rembang menjadi rujukan Kab/Kota lain untuk sharing layanan dan penanganan anak, masih banyak yang harus kita tingkatkan. Kita optimis bisa meningkatkan layanan pemenuhan hak anak, salah satunya dalam pertemuan kali ini”. pungkasnya

Pewarta Mochammad Sinung Restendy

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *