Blog  

Demi Keselamatan Pengunjung K4 Melalui LIRA Kolaka, Minta Pasar Malam ditutup

nasionaljurnalis.com,Kolaka – DPD LSM LIRA Kolaka meminta kepada pihak terkait untuk menutup sementara kegiatan Pasar Malam yang saat ini beroperasi di wilayah Kabupaten Kolaka.

DPD LSM LIRA Kolaka, Amir, menegaskan bahwa penutupan sementara ini penting dilakukan agar pemerintah daerah bersama instansi terkait dapat melakukan pemeriksaan menyeluruh terhadap seluruh syarat dan persyaratan operasional pasar malam.

Baca juga artikel beritanya  Kadis Perindag Kolaka Pastikan Program Pasar Murah tidak ada kaitannya dengan Politik

“Kami menekankan khususnya pada aspek properti dan sarana permainan yang digunakan. Jangan sampai ada peralatan yang tidak sesuai standar regulasi karena hal itu bisa membahayakan keselamatan pengunjung, khususnya anak-anak,” tegas Amir.

Baca juga artikel beritanya  Dandim 0104/Atim dan Forkopimda Kota Langsa Luncurkan Program Pangan Murah dan Pelayanan Kesehatan Gratis"

Menurutnya, kegiatan hiburan masyarakat memang penting, namun aspek keselamatan dan kenyamanan pengunjung harus menjadi prioritas utama. Karena itu,LSM LIRA Kolaka mendorong agar seluruh fasilitas diperiksa, diuji kelayakannya, dan hanya diizinkan beroperasi kembali setelah dipastikan aman.

Baca juga artikel beritanya  Berbagi, Polsek Gunung Tuleh Salurkan Hewan Dan Daging Korban ke Masyarakat

“Prinsip kami sederhana: lebih baik mencegah daripada terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Keselamatan rakyat adalah hukum tertinggi,” pungkasnya.

RED

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *