Anggota Satgas TMMD Ke 126 Kodim 0106/Aceh Tengah Dibantu Warga Turunkan Gorong – Gorong

Aceh Tengah Nasionaljurnalis.com

Pengerjaan sasaran fisik TMMD ke-126 Kodim 0106/Aceh Tengah terus bergulir sesuai jadwal. Anggota Satgas harus mandi keringat saat turunkan gorong-gorong untuk pembauatan drainase yang menjadi satu di antara sasaran fisik TMMD ke 126 di Desa Kute Keramil, Kecamatan Linge, Kabupaten Aceh Tengah, senin (27/10/2025).

Salah satu Anggota Satgas Serda Anas mengatakan, personel satgas dan masyarakat terlihat kompak bekerja sama menurunkan gorong-gorong yang nantinya akan dipasang guna menghubungkan saluran air sehingga ketika hujan turun tidak menghambat akses jalan.

Baca juga artikel beritanya  Babinsa Komssos Dengan Tukang Bengkel Las Di Wilayah Binaan

“Pengerjaan gorong-gorong ini kami percepat pemasanganya, karena apabila hujan pada malam hari lokasi akan banjir dan akan menghambat pengerjaan,” ujarnya

Dansatgas TMMD ke 126 Letkol Inf Raden Herman Sasmita melalui Pasiter Kapten Inf Bambang Suhartono membenarkan hal tersebut karena ada beberapa titik pembuatan gorong-gorong dikerjakan di lokasi sasaran fisik untuk antisipasi tergenang nya air pada saluran air dan mengatur aliran air untuk mengurangi resiko longsor dan banjir.

Baca juga artikel beritanya  Ritual Peusijuk Jadi Tanda Dimulainya TMMD ke-126 di Linge, Aceh Tengah

Dalam kegiatan TMMD, bukan hanya TNI saja yang bekerja tetapi ada juga masyarakat desa kute keramil yang ikut membantu dalam penurunan Gorong-Gorong tersebut maupun nanti saat pemasangan.

Baca juga artikel beritanya  Disebut Penipu Nur Ainun.SH ketua DPW Barisan Republik Aceh, Sebut Itu Berita Hoax Ulah Orang Sakit Hati

Semoga pekerjaan pembangunan jalan dan gorong gorong di desa kute keramil ini bisa membantu perekonomian masyarakat sekitar dan pembangunan jalan ini juga untuk kepentingan masyarakat sendiri dan pengguna jalan,” ucapnya”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *