Berkah Ramadhan: Kapolres Pidie Jaya dan Jajaran Bagikan Takjil untuk Masyarakat di Jangka Buya

PIDIE JAYA NASIONALJURNALIS.COM

Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadhan 1446 H, Kapolres Pidie Jaya AKBP Ahmad Faisal Pasaribu, S.H., S.I.K., M.H., bersama jajaran Sat Reskrim Polres Pidie Jaya dan Polsek Jangka Buya, melaksanakan pembagian takjil gratis kepada masyarakat di Jalan Rel Kereta Api Lama, Gampong Keude Jangka Buya, Kecamatan Jangka Buya, pada Selasa (11/3/2025) sore.

Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 17.00 WIB ini merupakan bentuk kepedulian dan kedekatan Polri dengan masyarakat, sekaligus mempererat silaturahmi di tengah bulan penuh berkah.

Sebanyak 250 kotak takjil dibagikan kepada para pengguna jalan, pengendara, dan warga sekitar yang melintas di lokasi.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Pidie Jaya AKBP Ahmad Faisal Pasaribu, S.H., S.I.K., M.H., didampingi Kasat Reskrim Polres Pidie Jaya Iptu Fauzi Atmaja, S.H., KBO Reskrim Ipda Hasanuddin, S.Pd.I., Kanit Tipikor Ipda Fadlul, S.H., Kapolsek Jangka Buya Ipda Agusmia, serta personel dari Polsek Jangka Buya dan Sat Reskrim Polres Pidie Jaya.

Kapolres Pidie Jaya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polres Pidie Jaya untuk selalu hadir dan berbagi kebahagiaan dengan masyarakat, terutama di bulan suci Ramadhan.

“Kami ingin berbagi dengan masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa. Semoga takjil yang dibagikan ini bisa menjadi berkah dan memberikan manfaat bagi warga yang sedang dalam perjalanan untuk berbuka puasa,” ujar Kapolres.

Masyarakat yang menerima takjil mengungkapkan rasa syukur dan apresiasi atas inisiatif kepolisian yang tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga berbagi kebaikan kepada warga.

Selain membagikan takjil, Kapolres dan jajaran juga menyempatkan diri untuk berdialog dengan warga, menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, serta mengajak masyarakat untuk terus menjaga ketertiban dan keamanan di bulan Ramadhan.

Kegiatan ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat, serta menciptakan suasana Ramadhan yang lebih harmonis dan penuh kebersamaan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *