Satlantas Polres Pidie Jaya Laksanakan Strong Point’ dan Patroli Hanting

Aceh, Pidie jaya, Polri.

Pidie jaya Nasionaljurnalis.com

Polres Pidie Jaya, Aceh – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Pidie Jaya telah melaksanakan kegiatan strong point di jalan Banda Aceh-Medan, tepatnya di simpang empat jalan layang Kabupaten Pidie Jaya. Selasa (24/10/23)

Upaya ini merupakan bagian dari langkah preventif yang diambil oleh Polres Pidie Jaya untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukum Polres Pidie Jaya.

Baca juga artikel beritanya  Warga Lapor ke Kapolres, Tim Satresnarkoba Gerebek Jaringan Narkoba: Dua Diciduk, Bandar Diburu 

Selain itu, Satlantas Polres Pidie Jaya juga melaksanakan patroli hunting ke tempat yang dianggap rawan, dengan tujuan utama adalah mengantisipasi gangguan Kamtibmas, kecelakaan lalu lintas, dan kemacetan lalu lintas.

Baca juga artikel beritanya  Kapolsek Panteraja Polres Pidie Jaya Bersama Warga Mencari Korban Terseret Arus Sungai

Kegiatan patroli ini kemudian dilanjutkan dengan menempatkan personil di beberapa strong point di jalan protokol, serta unit lalu lintas dan Polsek setempat turut berperan dalam pengaturan lalu lintas di pagi hari.

Kapolres Pidie Jaya, AKBP Dodon Priyambodo, S.H, S.I.K, M.Si, melalui Kasat Lantas AKP Aiyub, S.H, MH, menegaskan komitmen Polres Pidie Jaya untuk memberikan perlindungan dan pelayanan terbaik kepada masyarakat,serta menjaga ketertiban lalu lintas.

Baca juga artikel beritanya  Perkuat Sinergi, Kapolres Pidie Jaya Terima Audiensi Organisasi Pers Aceh

Semua upaya ini diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi semua warga di wilayah Pidie Jaya. Pungkas Kasat lantas.

(Redaksi).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *